Senin, 11 Agustus 2014

LG L60 Siap Meluncur di Rusia chip.co.id

CHIP.co.id - Setelah sebelumnya merilis L90, L40, dan L70 untuk smartphone L seriesnya, kini LG kembali mendaratkan satu smartphone L series lagi, yakni LG L60.

Smartphone L60 ini lebih dahulu dirilis oleh LG di pasar Rusia. Mengandalkan fitur dual-simcard, LG menawarkan berbagai fitur menarik pada smartphone besutan terbarunya ini.

Didukung dengan layar 4.3 inchi, kekuatan baterai 1540 mAh, dan prosesor dual-core 1.3 GHz, membuat tampilan smartphone ini terlihat cukup tangguh di levelnya.

Mengusung sistem operasi Android 4.4.2 (KitKat) walau hanya dengan kapasitas RAM 512MB dan memori internal 4GB, smartphone besutan LG ini dapat diandalkan. Selain itu, dibagian belakang smartphone tertempel kamera sebesar 5 megapixel dan kamera depan yang masih berukuran VGA.

Disamping beberapa fitur diatas, LG juga membenam beberapa fitur kebanggaan milik LG. Salah satunya fungsi KnockON seperti smartphone milik LG lainnya.

Belum ada kabar mengenai penjualan smartphone LG L60 secara global. Di Rusia sendiri, LG membandrolnya dengan harga 5000 Rubles.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar